Diskusi Digital Marketing dengan Alumni ti August 12, 2024

Diskusi Digital Marketing dengan Alumni

Program Studi (Prodi) Teknik Industri (TI) Universitas Surabaya, UBAYA, kedatangan tamu istimewa di bulan Agustus 2024. Tepatnya, pada tanggal 9 Agustus 2024, Yongky Lio, alumni TI UBAYA angkatan 2013, berkunjung ke kampus tercinta. Mengapa istimewa? Karena kali ini alumni tidak hanya datang berkunjung dan beranjangsana, tetapi berdiskusi dan sharing dengan dosen-dosen TI UBAYA, khususnya Tim Promosi TI UBAYA.

Sebagai seorang praktisi di bidang marketing, Yongky membagikan wawasan dan pengalaman terkait digital marketing. Di awal diskusi, Yongky menjelaskan sekilas mengenai digital marketing dan branding project. Yongky menguraikan tentang pentingnya menentukan branding purpose, awareness target dan engagement point sebelum merancang strategi digital marketing yang tepat. Selain itu, sebagai Project Manager di Kocial.id, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang digital marketing, Yongky juga menceritakan pengalamannya sewaktu menangani digital marketing project di beberapa klien.

Setelah mendapatkan penjelasan dari Yongky, acara dilanjutkan dengan tanya jawab dan diskusi. Mungkin digital marketing bukan hal yang baru lagi bagi para dosen, karena beberapa dosen pun aktif di social media marketing. Tetapi hal tersebut memberikan tantangan, apalagi jika ditujukan untuk gen Z, istilah bagi generasi saat ini. Beda jaman, kesenjangan generasi, dan perubahan preferensi, tentunya membutuhkan strategi dan penanganan yang baik, tepat, dan sesuai sasaran.

Di acara diskusi dan sharing ini, sebagai alumni, Yongky juga menyampaikan umpan balik bagi TI UBAYA. Berdasarkan pengalamannya selama ini dan melihat perkembangan situasi saat ini, Yongky memberikan saran dan masukan untuk kemajuan TI UBAYA. Saran dan masukan dari alumni tentu diterima dengan tangan terbuka, karena hal tersebut mendukung terciptanya continuous improvement, perbaikan terus-menerus, bagi perkembangan TI UBAYA. Dengan demikian, acara diskusi hari ini juga menjadi kegiatan alumni gathering yang mengesankan. Sungguh merupakan kebahagiaan dan kebanggaan bagi Prodi jika ada alumni yang berkunjung dan berkontribusi bagi almamater.

Terima kasih Yongky, sudah bersedia datang ke kampus UBAYA tercinta untuk diskusi, sharing, dan gathering yang bermanfaat hari ini. Semoga apa yang diperoleh dari kegiatan ini dapat diterapkan dengan optimal di TI UBAYA.

(ed)