Ngobrol Bareng Alumni: Kuliah Tamu Inspiratif di Teknik Industri UBAYA ti December 15, 2025

Ngobrol Bareng Alumni: Kuliah Tamu Inspiratif di Teknik Industri UBAYA

Program Studi (Prodi) Teknik Industri Universitas Surabaya (UBAYA) berdiri sejak tahun 1986 dan sudah memiliki lebih dari 5000 alumni yang tersebar di seluruh Indonesia. Berlokasi di Kampus UBAYA Tenggilis, saat ini Prodi Teknik Industri UBAYA memperoleh akreditasi UNGGUL dari Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) Teknik dan akreditasi interasional dari Indonesian Accreditation Board for Engineering Education (IABEE).

Pada tanggal 12 Desember 2025, Teknik Industri UBAYA menyelenggarakan acara sharing alumni yang berkolasi di Ruang Pasca Sarjana Fakultas Bisnis dan Ekonomika UBAYA. Acara yang sekaligus kuliah tamu ini mengundang alumni Teknik Industri UBAYA Tahun 1996, yaitu Bapak Setiadi Lesmana. Beliau saat ini merupakan Co-founder dan Director dari PT. Buana Utama Multibagun Indonesia, sebuah perusahaan di bidang jasa konstruksi perkebunan dan pelabuhan.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa dosen dan mahasiswa aktif Teknik Industri UBAYA dari berbagai angkatan. Dimoderatori oleh Ibu Dr. Indri Hapsari, Bapak Setiadi Lesmana banyak sekali memberikan wawasan dan pengalamannya selama berkuliah dan bekerja. Perjalanan beliau dimulai dari studi lanjut setelah berkuliah S1 di Teknik Industri UBAYA. Beliau menceritakan suka duka studi lanjut di luar negeri. Selanjutnya beliau membagikan pengalaman bekerja, baik dari membangun perkebunan hingga membuat pelabuhan. Pengalaman kerja yang cukup lama meningkatkan ketrampilan dan keahlian beliau di bidang jasa konstruksi. Beliau menekankan keunggulan mahasiswa Teknik Industri yang mempunyai cara berpikir terkait dengan integrasi sistem. Perspektif holistik ini dapat diterapkan di berbagai bidang kerja. Misalnya, beliau menceritakan bagaimana cara berpikir integrasi ini digunakan pada saat beliau membuat kebun kelapa sawit. Selain harus mengerti fungsi semua bagian pohon kelapa, beliau juga harus bisa membuat jadwal pembangunan, meliputi berbagai tahapan pembangunan perkebunan serta batas waktu yang harus diselesaikan pada setiap tahapannya. Tidak hanya itu saja, ada tanggung jawab yang diberikan terkait masa garansi yang diberikan kepada setiap bangunan.

Mahasiswa tampak antusias untuk mengikuti acara ini dan menyimak penjelasan dari Bapak Setiadi. Beberapa mahasiswa ingin mendapatkan informasi lebih lanjut dengan mengajukan pertanyaan, seperti tips dan trik mencari peluang studi lanjut di luar negeri, sampai bagaimana suka duka mempunyai usaha sendiri. Acara ini diakhiri dengan pemberian cindera mata oleh Bapak Gunawan, Ph.D. selaku Ketua Prodi Teknik Industri UBAYA dan ditutup dengan foto bersama seluruh peserta.

 

Terima kasih untuk sharing alumni yang inspiratif. Semoga acara ini memberikan manfaat, terutama bagi mahasiswa Teknik Industri UBAYA untuk implementasi materi yang telah diajarkan pada dunia kerja. Sukses selalu untuk Bapak Setiadi Lesmana dalam menjalankan bisnis. Semoga acara seperti ini dapat rutin diadakan untuk menyiapkan lulusan Teknik Industri yang kompeten dan berdaya saing. (pl, edited by ed)

 

#FunLearningBright Career