Quality Culture Program 2022/2023 cathrine March 1, 2023

Quality Culture Program 2022/2023

Sebuah organiasi dapat bertumbuh dan memiliki arah yang jelas apabila koordinasi serta komunikasi antar anggotanya berlangsung dengan baik. Koordinasi dan komunikasi yang baik dapat dibangun dengan memfasilitasi anggota organisasi untuk saling mengenal satu sama lain. Prodi Teknik Industri Universitas Surabaya telah menyadari pentingnya hal tersebut. Quality Culture Program (QCP) merupakan bentuk upaya Prodi Teknik Industri Universitas Surabaya dalam memfasilitasi dosen dan staff untuk saling mengenal satu sama lain. QCP diadakan setiap satu tahun sekali. QCP tahun ini diadakan di Ubaya Training Center (UTC) yang berlokasi di Trawas pada hari Sabtu (4/2/2023) dan Minggu (5/2/2023).

QCP tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana dosen dan staff dapat mengajak keluarganya untuk bergabung dalam acara ini. Dengan melibatkan keluarga dari dosen dan staff pada acara ini, maka tidak hanya antar dosen dan staff yang mengenal satu sama lain, melainkan juga keluarganya. Dengan demikian, keluarga dari dosen dan staff juga turut merasakan prinsip kekeluargaan yang dibangun oleh Prodi Teknik Industri Universitas surabaya. Pada hari pertama acara QCP.

Rangkaian kegiatan dalam acara QCP berisi acara yang santai dan tidak terlalu serius, dimana antar dosen, staff, beserta keluatganya dapat berbagi cerita serta bersenda gurau bersama. Hari pertama acara QCP diawali dengan melakukan tour bersama di Museum Pawitra UTC, Prof. Ir. Joniarto Parung, M.M.B.A.T., Ph.D., IPU menjadi pemandu yang menjelaskan isi dari museum tersebut. Kemudian, acara dilanjutkan dengan sesi perkenalan antar dosen, staff, dan keluarganya. Sesi perkenalan dibawakan oleh Ibu Esti Dwi Rinawiyanti, S.T., MBA., Ph. D, sesi perkenalan disisipi dengan pertanyaan candaan membuat sesi ini penuh tawa. Acara ketiga pada hari pertama adalah sesi tukar kado yang dibawakan oleh Bapak Argo Hadi Kusumo, S.T., M.B.A., sesi tukar kado dengan memberikan pertanyaan tebak-tebakan untuk menentukan urutan pengambilan kado membuat sesi ini lebih menantang. Acara hari pertama ditutup dengan karaoke dan nonton film bersama sambil menyantap ronde dan angsle. Hari kedua acara QCP adalah jalan santai sambil melihat kebun dan peternakan di UTC, dan dilanjutkan kembali ke Universitas Surabaya.